
Nosel Gunungkidul- Yogyakarta selalu menyimpan rindu. Tak cukup hanya sekali jika ingin memeluk erat dan merasakan deras cinta dari kota sejuta mahasiswa ini.
Semuanya ngangeni dan penuh dengan aroma melankolia. Tak terkecuali dengan destinasi budaya, kuliner atau persinggahan yang menjadi memori kolektif masing-masing orang.
Gunungkidul, salah satu daerah di Provinsi DI Yogyakarta, yang beberapa dekade lalu masih dilabeli daerah tertinggal dan urutan terakhir dalam hal kemiskinan.
Kemiskinan alami yang berubah menjadi kemiskinan struktural, ada mitos-mitos seperti pulung gantung yang semakin membuat daerah ini mistik, serta banyak ditinggalkan warganya merantau.
Kini keadaan berbalik 180 derajat. Gunungkidul seperti tak rela jika didogmatis seperti ini. Ia terus bersolek dan berdiri tegak untuk kemandirian martabat daerah dan kebanggaan warganya.
Terdapat puluhan wisata yang terdiri dari alam hingga budaya, karena daerah ini diuntungkan oleh kombinasi kontur alam yang sangat elok. Potensinya sangat tinggi, dan diramal akan mampu menjadi seperti Bali. Sebuah Bali Baru.
Salah satu destinasi keluarga yang sebenarnya sejak lama ada di Gunungkidul ialah restoran dan penginapan bernama The Giant Frog Cabins & Restaurant.
Tema dari destinasi ini tentulah seperti kabin dimana kamarnya terpisah-pisah dan dikelilingi oleh suasana alam yang lapang dan menghijau.
Ada salah satu ikon khas berbentuk kodok yang berwarna hijau seakana-akan mengucapkan selamat datang dan selamat menikmati tempat ini dengan ceria dan kekeluargaan.

Secara fasilitas sangat lengkap yakni kamar dengan pilihan superior dan family. Juga fasilitas wifi 24 jam, housekeeping, security, front desk 24 jam.
Di dalam kamarnya pun tak kalah menarik, ada AC, wi-fi, meja kerja, balkon atau teras, TV, dan peralatan mandi, dan semua kamar dirancang dan didekorasi seperti tempat tidur pribadi dan menginap di rumah.
Destinasi yang beralamat di beralamat di Jalan Tumpak Playen, Nogosari III, Bandung, Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta 55861 ini baru saja re-opening dengan sekarang dinahkodai oleh mantan Duta Besar Indonesia untuk Rusia dan UEA yakni Bapak Wahid Supriyadi yang mengatakan ia bersama tim managemen akan membuat dan memoles The Giants Frog Cabin & Restaurant lebih mempesona lagi.

“ The Giant Frog sebenarnya ialah destinasi yang sudah lama, dan memang ada value dari alam serta fasilitas pendukung lainnya. Kita mempersiapkan untuk market yang lebih luas dan arah pengembangan jangka panjangnya. Selamat menikmati The Giants Frog, dan kami semaksimal mungkin akan memberikan pelayanan.” urai diplomat senior Indonesia ini.
Apakah mungkin dengan arah dan strategi baru di tangan beliau, akan menyasar tamu-tamu mancanegara dari negara timur tengah, negara-negara Balkan seperti Rusia, Belarusia dan Eropa Australia, karena dari jejaring dan akses sang dirigen baru The Giant Frog yang terkenal luas dan mendunia ini.
Sebagai tambahan, The Giant Frog Cabins & Restaurant ini juga dekat dengan objek wisata budaya dan alam seperti Goa Pindul, Goa Jomblang, Candi Ratu Boko, Candi Lumbung dan makam Raja-raja Imogiri sehingga untuk wisatawan domestik yang mempunyai minat khusus juga akan sangat terpuaskan petualangan dan pengalaman rasanya setelah berkunjung ke sini.
Untuk berkunjung dan mencoba destinasi ini pengunjung bisa booking di semua e-commerce serta kunjungi situs www.thegiantfrog.com atau hubungi laman media ini untuk info lebih lanjut.











